Trend Warna Rambut Ash Untuk Anda Yang Malu Pakai Warna Rambut Silver
Sosial media akhir-akhir ini diramaikan oleh para fashionista dan beauty lover yang mengecat rambutnya menjadi warna abu-abu atau silver. Tak heran, kini permintaan salon akan cat rambut berwarna ini semakin meningkat. Dan sudah mulai banyak beberapa orang yang tidak akan menganggap aneh orang dengan rambut silver ini.
Baca Juga
Untuk Anda yang ingin memiliki warna rambut silver ini tapi masih malu dan takut dicemooh orang, pilihan warna rambut light ash bisa menjadi solusinya. Warna rambut yang sekilas mirip dengan silver, namun tetap ada sentuhan cokelat ini juga diprediksi akan menjadi warna rambut yang jadi trend di tahun 2016.
Dengan memilih cat rambut warna ash ini, Anda akan tetap tampil stylish seperti fashionista berambut silver, namun tetap dalam kondisi yang aman dari pandangan orang-orang. Selain itu, warna ash ini juga tergolong aman untuk Anda yang masih kuliah atau bekerja di kantor formal.
Jika Anda ingin warna ash yang elegan dan berkesan misterius, pilih warna dark ash yang memiliki tone warna cool. Jika ingin terlihat lebih chic dan bold, Anda bisa pilih warna light ash atau ash blonde. Untuk mencapai warna terang yang diinginkan ini, Anda bisa melakukan proses bleaching terlebih dahulu sebelum mengecat dengan warna ash.
Bertepatan dengan momen hari Valentine, MatahariMall sedang mengadakan promo Share The Love, dimana ada banyak produk pilihan yang didiskon hingga 90%. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan voucher belanja untuk membeli produk perawatan rambut yang lebih hemat lagi. Jangan lupa juga daftarkan email Anda untuk berlangganan newsletter dan dapatkan voucher belanja juga setelahnya. Happy shopping! (Adv)
0 Response to "Trend Warna Rambut Ash Untuk Anda Yang Malu Pakai Warna Rambut Silver"
Posting Komentar