Benarkah Astronot Telah Menginjakkan Kaki di Mars?

Direncanakan sekira satu dekade ke depan, NASA dikabarkan akan meluncurkan astronot atau manusia pertama ke Mars. Akan tetapi, sebuah bocoran rekaman video NASA ISV Columbus menunjukkan upaya kedua misi berawak ke Mars yang diklaim dilakukan pada 1973.
Dilansir Techeblog, Kamis (1/10/2015), video yang beredar di YouTube yang diunggah akun Dan Flynn berjudul 'Life on Mars - ISV Columbus' memperlihatkan sebuah misi eksplorasi bernama Project RedSun pada 1973 menggunakan pesawat luar angkasa ISV Columbus. Video yang tampak seperti dokumenter tersebut menunjukkan upaya manusia untuk pergi ke planet merah tersebut.
Bocoran video tersebut tampak menunjukkan kerja keras NASA untuk merencanakan perjalanan luar angkasa menuju Mars. Puluhan tahun badan antariksa asal Amerika Serikat itu mengembangkan teknologi yang memungkinkan manusia dapat menginjakkan kaki di planet tetangga Bumi tersebut.
Baca Juga
Video 'Life on Mars - ISV Columbus' telah diunggah akun YouTube, Dan Flynn pada 15 Agustus 2015. Video tersebut telah ditonton lebih dari 13 ribu pengakses YouTube.
0 Response to "Benarkah Astronot Telah Menginjakkan Kaki di Mars?"
Posting Komentar